Bawang merah dan putih sebagai obat kolesterol
Fakta lapangan membuktikan bahwa 7,9 % dari total jumlah kematian di Indonesia disebabkan oleh kadar kolesterol yang sangat tinggi dalam darah. Kolesterol merupakan salah satu penyakit yang berbahaya dan apabila di biarkan begitu saja akan menyebabkan plak dan menghambat aliran darah. Akibatnya darah akan sukar mengalir dan beresiko terhadap penyempitan arteri. Jika hal ini terjadi sangat besar kemungkinan timbul penyakit berbahaya lainnya di tubuh anda. Untuk itu hal yang paling penting yaitu menjaga kesehatan sebaik mungkin. Selama tubuh kita masih sehat dan bugar harus menjaga kesehatan tersebut. Karena sehat itu sangat mahal dan dengan kesehatan ini banyak hal yang bisa kita lakukan untuk menikmati hidup. Beda halnya dengan orang yang sudah sakit yang akan di bayang – bayangi dengan perawatan dan obat – obatan.
Dalam dunia medis terdapat beberapa kategori obat – obatan. Ada obat tradisional atau obat herbal dan ada juga obat kimia. Saat ini banyak orang yang lebih memilih meminum obat – obat tradisional untuk menyembuhkan suatu penyakit. Karena mereka percaya bahwa obat tradisional itu berasal dari alam yang tidak memberikan efek samping apapun pada tubuh. Selain itu, bahan – bahan obat tradisional di peroleh di alam sehingga harganya pun lebih murah. Konsumsi obat tradisional untuk menyembuhkan suatu penyakit, harus dibarengi dengan olahraga yang teratur setiap harinya. Karena olahraga memberi dampak yang sangat sehat bagi kehidupan. Seperti membantu memperlancar peredaran darah, menurunkan berat badan, dll.
Banyak obat tradisional yang bisa menjadi alternatif untuk menyembuhkan kolesterol. Seperti bawang putih dan bawang merah. Biasanya bawang – bawangan di konsumsi sebagai bumbu masakana. Tetapi sebenarnya banyak khasiat lainnya yang bisa di manfaatkan dengan mengonsumsi bawang – bawangan. Bawang putih mengandung glukosinates yang berguna untuk mengurangi kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol yang baik atau sehat. Sedangkan bawang merah mengandung flavonoid yang mampu mengurangi LDL dan meningkatkan kolesterol baik pada tubuh anda yang mengalami penyakit kolesterol.
0 Response to "Bawang merah dan putih sebagai obat kolesterol"
Posting Komentar