6 Inspirasi Outfit untuk Nge-Gym

Berolahraga di gym saat ini sudah merupakan bagian dari gaya hidup urban yang ada, selain untuk menjaga kesehatan, fitness di gym juga merupakan usaha untuk mendapatkan bentuk tubuh ideal dan sempurna. Namun saat hendak pergi ke gym tentunya tidak lengkap jika tidak memakai pakaian olahraga yang pas bukan? Bukan hanya masalah style, namun berolahraga sendiri sebetulnya tidak boleh sembarangan apalagi jika kamu aktif ngegym kamu pasti butuh pakaian yang bisa membuat tubuh kamu bergerak dengan bebas dan nyaman.

Outfit  Nge-Gym

Nah berikut ini ada beberapa inspirasi pakaian nge-gym untuk kamu, agar tidak bosan memakai pakaian yang itu-itu saja.

Sport bra
Saat berolahraga terutama di gym, menggunakan sport bra memanglah sangat disarankan. Sport bra sendiri berguna untuk menjaga bentuk payudara kamu dan juga menghindari adanya cedera yang bisa terjadi kapan saja. kamu bisa memilih beberapa warna sport bra yang berbeda dengan bawahan yang kamu pakai, agar penampilan kamu terlihat lebih menawan dan fresh. Kamu juga bisa memadukan sport bra dengan jaket berwarna bright, sehingga penampilan kamu terlihat lebih fresh.

Legging
Selain celana training, saat ini celana legging juga menjadi primadona bagi pecinta olahraga. Pasalnya dibandingkan celana training, celana legging ini lebih nyaman dipakai dan membuat kamu bebas bergerak. Kamu bisa memadukan atasan crop top dan celana legging agar kamu lebih nyaman saat berolahraga.

Running shoes
Pergi nge-gym tanpa menggunakan running shoes tentunya tidak akan nyaman, pilihlah sepatu yang sesuai dengan outfit yang akan kamu pakai dan pastikan jika sepatu itu nyaman dipakai sehingga kamu akan lebih semangat saat nge-gym. Tidak ada salahnya untuk membeli sepatu yang harganya sedikit lebih mahal namun bisa membuat kamu nyaman memakainya, dibandingkan tergiur dengan harga murah dan membuat kamu tidak nyaman saat berolahraga.

Crop top
Kamu juga bisa memilih outer berupa crop top yang dipadukan dengan sport bra didalamnya dan bawahan celana legging. Atau jika ingin tampil sedikit retro, kamu bisa memakai bawahan celana jogger dan atasan crop top untuk membuat penampilan kamu sedikit berbeda dari biasanya. Pilihlah warna yang cocok sesuai selera kamu untuk membangkitkan mood berolahraga kamu. kamu juga bisa memilih atasan bercorak dengan bawahan polos untuk tampil sedikit berbeda.

Tank top
Atasan tank top dipadukan dengan short pants juga bisa menjadi pilihan yang pas untuk pergi ke gym. Atau kamu bisa memadukan atasan tank top dengan bawahan legging bercorak, sehingga tidak akan membuat penampilan kamu membosankan.

Short pants
Short pants juga merupakan salah satu outfit yang pas untuk dipakai nge-gym, kamu bisa memadukan short pants dengan legging jika kamu tidak ingin mengekspos kaki jenjangmu. Kemudian kamu bisa memakai atasan kaus oblong dan bawahan short pants jika kamu menginginkan penampilan yang sederhana namun tetap nyaman.

Nah bagaimana sudah ada bayangan bukan untuk mencocokan outfit apa yang pas kamu pakai saat pergi nge-gym bersama teman-teman? Nah untuk pilihan baju olahraga seperti celana legging, tank top, sport bra dan yang lainnya, kamu bisa mengunjungi MatahariMall.com. aka nada banyak outfit nge-gym yang tentunya cocok dan sesuai dengan yang kamu inginkan. Selain itu jangan sampai ketinggalan berbagai macam promo di mataharimall.com ya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "6 Inspirasi Outfit untuk Nge-Gym"

Posting Komentar