Harga Yamaha Mio M3 125 Blue Core Rp 13,98 Juta

New Mio M3 125 Blue Core adalah motor terbaru keluaran PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang secara resmi sudah diluncurukan akhir tahun lalu di Jakarta pada Jumat 5 Desember 2014. Yamaha New Mio M3 125 Blue Core merupakan jawaban untuk semua orang yang membutuhkan sepeda motor skutik berperforma mampu untuk diberbagai medan jalanan yang mengedepankan efisiensi bahan bakar alias lebih irit dibandingkan motor matik pada umumnya. 

Yoichiro Kojimab selaku Presiden Direktur PT YIMM mengatakan bahwa "Primadona di segmen skutik Yamaha yakni Mio mengalami transformasi. Setelah M1 yang menjadi generasi pertama hingga M2 dan kini M3 yang menjadi generasi ketiga,"‎

Untuk catatan para pembaca, Dia (Yoichiro) juga menjelaskan bahwa motor terbaru New Mio M 125 Blue Core dilepas kepasaran dengan desain dan handling yang dirancang sangat spesial, nyaman, ramping, dan tanpa mengesampingkan fungsionalitas sehingga membuat puas setiap penggunanya. 

Yamaha Mio M3 125 Blue Core

Spesifikasi New Mio M3 125 Blue Core memiliki dimensi lebar‎ 68,5 cm, bobot kosong 88 kg, dan tinggi jok 75 cm yang diklaim paling lebar di kelasnya. Untuk fungsionalitas skutik Mio M3 memiliki bagasi berkapasitas 10,1 liter, ‎jok berukuran 69 cm yang terlapang di kelas skutik, dan tangki bahan bakar 4,2 liter. ‎‎

New Mio M3 dirancang dengan mesin berkapasitas 125 cc yang mampu memproduksi tenaga 9,25 PS pada 8.000 rpm dan torsi 9,6 Nm pada 5.500 rpm. Mesin turut dikombinasikan dengan sistem pendingin dan CVT terbaru produksi Yamaha.

(Harga Mio M3 diungkapkan langsung oleh Executive Vice President PT YIMM, Dyonisius Beti)

Yamaha New Mio M3 125 Blue Core tersedia dalam enam varian warna di pasaran Indonesia, di antaranya Mention Black, Trending Yellow, Hashtag Brown, Selfie Red, Chat White, dan Tweet Magenta

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Harga Yamaha Mio M3 125 Blue Core Rp 13,98 Juta"

Posting Komentar